Prodi Pendidikan Fisika FKIP Unsulbar Sukses Gelar PKKMB 2021

Program Studi Pendidikan Fisika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sulawesi Barat atau FKIP Unsulbar sukses menggelar kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2021 di tingkat Program Studi yang berlangsung secara daring atau virtual, Kamis-Jumat (26/8/2021). 

Sebanyak 21 orang  Mahasiswa Baru (Maba) dari Prodi Pendidikan Fisika secara antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan PKKMB yang dilaksanakan di internal Prodi Pendidikan Fisika FKIP Unsulbar.

Koordinator Program Studi Pendidikan Fisika, Hardi Hamzah, S.Pd., M.Si., dalam sambutannya mengatakan bahwa Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) merupakan salah satu sarana bagi para pemimpin perguruan tinggi termasuk di tingkat Prodi dalam memperkenalkan dan mempersiapkan mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri. Dalam pemaparannya, Hardi menjelaskan visi dan misi prodi Pendidikan Fisika serta penjelasan kurikulum dan strategi belajar.

Materi Tips Kuliah Tepat Waktu dibawakan oleh Ummu Kalsum, S.Pd., M.Si., “jangan tunda untuk belajar dan kerja tugas dari dosen” unggap Ummu yang juga sebagai perwakilan Gugus Penjaminan Mutu (GPM) Prodi.

Sementara itu, Sekretaris Prodi Pendidikan Fisika, Mutmainna, S.Pd., M.Pd., menegaskan pentingnya tata tertib dan aturan prodi yang wajib dipatuhi selama perkuliahan. Penggunaan seragam dan etika pengirim pesan kepada dosen juga disampaikan kepada peserta PKKMB Prodi Pendidikan Fisika.

Kegitan Prodi beserta Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Unsulbar dan Kegiatan Laboratorium tak luput dari  kegiatan PKKMB Prodi. Kedua materi ini disampaikan secara berurut oleh Musdar M, S.Pd., M.Pd. selaku Pengelola Web Prodi Pendidikan Fisika dan Koordinator Lab. Microteaching dan Nursakinah Annisa Lutfin, S.Pd., M.Pd., yang keduanya merupakan dosen Prodi Pendidikan Fisika FKIP Unsulbar.

Bertindak selaku MC dan moderator dalam memandu kegiatan PKKMB tersebut adalah Nurlina, S.Pd., M.Si. salah seorang dosen Prodi Pendidikan Fisika.

 

Hadir secara virtual sejumlah dosen dalam internal Prodi Pendidikan Fisika, masing-masing Dr. Kartika Hajati, M.Pd., Dr. Hj. Andi Saddia, M.Pd., Dewi Sartika, S.Pd., M.Pd., Fadhila S.Pd., M.Pd., Sutrisno, S.Pd., M.Pd. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *